-->

Ad Unit (Iklan) BIG

Soal IPA Kelas 7 Bab 1 Objek IPA dan Pengamatannya

Post a Comment
Latihan Soal IPA Kelas 7 SMP/ MTs Semester 1 Bab 1 Objek IPA dan Pengamatannya

======================================================================================

1. Pak Indra mengendarai mobil dengan kecepatan 90 Km/jam. Dari pernyataan diatas yang merupakan satuan adalah ....
A. kecepatan
B. 90
C. 90 Km/jam
D. km/ jam




2. Segala sesuatu yang dapat diukur dan dapat dinyatakan dengan angka disebut ....
A. massa
B. besaran
C. satuan
D. ukuran




3. Sesuatu yang dijadikan pembanding dalam pengukuran disebut ....
A. massa
B. besaran
C. satuan
D. ukuran




4. Besaran yang satuannya didefinisikan tersendiri, telah ditetapkan terlebih dahulu dan tidak dapat dijabarkan dari besaran lain  disebut ....
A. besaran pokok
B. besaran turunan
C. besaran
D. besaran fisika




5. Besaran yang diturunkan atau dijabarkan dari besaran pokok disebut ....
A. besaran pokok
B. besaran turunan
C. besaran
D. besaran fisika




6. Sebuah meja diukur memiliki panjang 120 cm. Dari pernyataan diatas yang merupakan nilai adalah ....
A. panjang
B. 120
C. cm
D. meja




7. Sebuah lampu bolam LED memiliki daya 20 watt. Satuan besaran yang digunakan pada pernyataan tersebut adalah ....
A. lampu bolam LED
B. daya
C. watt
D. 20 watt




8. Kg, detik, m3 disebut sebagai ....
A. besaran
B. satuan
C. pengukuran
D. nilai pengukuran




9. Berikut ini yang termasuk satuan besaran pokok adalah ....
A. candela, mol, kilogram
B. watt, pascal, celcius
C. gram, watt, newton
D. newton, pascal, watt




10. Di bawah ini yang merupakan satuan dari besaran turunan adalah ....
A. candela, mol
B. kilogram, celcius
C. newton, watt
D. detik, meter




11. Perhatikan data berikut ini,
(1) panjang
(2) massa
(3) suhu
(4) kecepatan
(5) gaya
(6) intensitas cahaya

Yang termasuk dalam besaran pokok adalah ....
A. (1), (2), (3), (6)
B. (1), (2), (4), (6)
C. (2), (3), (4), (5)
D. (2), (4), (5), (6)




12. Berikut ini adalah syarat dari satuan baku, kecuali ....
A. tidak mengalami perubahan
B. berlaku di semua tempat dan setiap saat
C. bersifat berubah- ubah
D. mudah ditiru 




13. Satuan yang digunakan untuk melakukan pengukuran hasilnya tidak sama untuk orang yang berlainan disebut sebagai ....
A. satuan internasional
B. satuan baku
C. satuan tidak baku
D. besaran pokok




14. Di bawah ini yang termasuk satuan baku adalah ....
A. meter, sentimeter, kilometer
B. kaki, jengkal, depa
C. jengkal, meter, kilometer
D. kaleng, botol, kaki




15. Satuan berikut ini yang digolongkan sebagai satuan tidak baku adalah ....
A. meter, sentimeter, kilometer
B. meter, kubik, liter
C. kaki, depa, jengkal
D. gram, ons, kilogram




16. Penggunaan satuan yang tidak seragam antara daerah satu dengan lainnya akan menimbulkan kesulitan- kesulitan, salah satunya adalah ....
A. tidak adanya kesamaan hasil pengukuran
B. timbulnya masalah saat akan beralih dari satu satuan ke satuan lainnya
C. satuan yang ditetapkan berlaku di semua tempat dan setiap saat
D. jawaban A dan B benar




17. Di bawah ini bukan temasuk besaran pokok yang digolongkan dalam sistem satuan MKS adalah ....
A. panjang
B. massa
C. suhu
D. waktu




18. Berikut ini yang merupakan cara penetapan panjang satu meter standar adalah ....
A. Satu sepersepuluh juta dari panjang seperempat lingkaran bumi yang ditetapkan pada akhir abad ke-18 di kota Paris, Perancis
B. Jarak antara dua goresan pada batang platina iridium yang bersuhu 0°C, disimpan di kota Sevres, Perancis
C. Jarak yang sama dengan 1.650.763,73 kali panjang gelombang sinar jingga yang dipancarkan oleh atom-atom gas kripton 86 di dalam ruang hampa pada suatu lucutan
listrik  yang ditetapkan tahun 1960
D. semua jawaban benar




19. Alat yang paling tepat digunakan untuk mengukur ketebalan plat. diameter kawat dan sparepart kendaraan yang berukuran kecil adalah ....
A. mikrometer sekrup
B. penggaris
C. jangka sorong 
D. neraca




20. Jangka  sorong merupakan alat ukur panjang dengan batas ukur sampai 10 cm dengan ketelitian 0,1 mm atau 0,01 cm yang biasanya digunakan untuk mengukur ....
A. diameter cincin
B. diameter bagian dalam sebuah pipa
C. ketebalan plat
D. jawaban A dan B benar

 

21. Panjang sebuah tongkat adalah 180 cm. Maka panjang tongkat tersebut dalam satuan meter adalah ....
A. 1,8 m
B. 18 m
C. 180 m
D. 1800 m




22. Perhatikan alat berikut ini,
(1) mistar
(2) gelas ukur
(3) jangka sorong
(4) mikrometer sekrup
(5) neraca digital

Alat ukur yang digunakan untuk mengukur panjang ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1), (2), (3)
B. (1), (3), (4)
C. (1), (2), (5)
D. (2), (3), (5)




23. Untuk mengukur kedalaman botol maka alat yang digunakan adalah ....
A. mikrometer sekrup
B. mistar
C. jangka sorong
D. neraca




24. Alat ukur yang memiliki ketelitian 0,01 mm adalah ....
A. neraca
B. mikrometer sekrup
C. jangka sorong
D. mistar




25. Untuk mengukur garis tengah bagian luar tabung digunakan ....
A. mistar
B. mikrometer sekrup
C. jangka sorong
D. neraca O'Hauss




26. Kuantitas yang terkandung dalam suatu benda disebut ....
A. panjang
B. massa
C. volume
D. waktu




27. Pengukuran massa suatu benda menggunakan ....
A. pita ukur
B. mikrometer sekrup
C. jangka sorong
D. neraca




28. Sebuah benda memiliki massa 2 Kg. Bila dinyatakan dalam satuan hg, maka massa benda tersebut adalah ....
A. 20 hg
B. 200 hg
C. 2000 hg
D. 20000 hg




29. Satuan dasar SI untuk waktu adalah ....
A. meter
B. sekon
C. gram
D. milimeter




30. Alat pengukur waktu yang paling tepat untuk pengukuran pada lomba lari adalah ....
A. arloji
B. jam digital
C. stopwatch
D. jam dinding




31. Alat ukur waktu yang biasa digunakan sehari- hari adalah ....
A. jam pasir
B. jam matahari
C. jam atau stopwatch
D. jawaban A dan B benar




32. Lisa berangkat ke sekolah pada pukul 06.30 dan sampai di sekolah pada pukul 06.45. Lama perjalanan Lisa sampai ke sekolah adalah ....
A. 10 menit
B. 15 menit
C. 20 menit
D. 25 menit




33. Pak Hari berangkat ke tempat kerja dengan menggunakan sepeda dengan kecepatan 30 km tiap jam. Satuan dalam SI (satuan internasional) untuk kecepatan pak Hari tersebut yang tepat adalah ....
A. km/s
B. km/jam
C. m/s
D. m/jam




34. Berikut ini yang merupakan besaran turunan yang diturunkan dari panjang dan waktu adalah ....
A. gaya
B. kecepatan
C. usaha
D. volume




35. Massa suatu benda dapat diukur dengan menggunakan alat ukur ....
A. pita ukur
B. neraca
C. mikrometer sekrup
D. jangka sorong




36. Alat untuk mengukur kecepatan sepeda motor yang sedang melaju adalah .... 
A. stopwatch
B. spidometer
C. avometer
D. mistar




37. Untuk mengukur volume benda dengan bentuk yang teratur digunakan ....
A. gelas ukur
B. neraca
C. rumus
D. jawaban A dan B benar




38. Pengukuran volume benda yang bentuknya tidak teratur menggunakan ....
A. rumus
B. gelas ukur
C. neraca
D. neraca pegas




39. Di bawah ini yang merupakan satuan besaran volume adalah ....
A. m2
B. m/s
C. m3
D. kg/ms2




40. Rudi menanam pohon pepaya dengan pengukuran awal tinggi tanaman adalah 30 cm. Dalam waktu 10 hari, dia mengukur pohon tersebut dan mendapati tingginya menjadi 70 cm. Laju pertambahan tinggi pohon pepaya tersebut tiap harinya adalah ....
A. 3 cm/ hari
B. 4 cm/hari
C. 5 cm/hari
D. 6 cm/hari

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter

Iklan

Close x Iklan