-->

Ad Unit (Iklan) BIG

Pengertian Permintaan dan Penawaran dalam Ilmu Ekonomi Disertai Contoh

Post a Comment
Dalam kajian ilmu ekonomi kita mengenal istilah permintaan (demand) dan penawaran (supply). Pada umumnya permintaan dilakukan oleh seorang konsumen atau pembeli sedangkan penawaran dilakukan oleh pihak produsen ataupun penjual. Permintaan dan penawaran nantinya akan bertemu membentuk titik pertemuan dalam satuan harga serta jumlah barang (kuantitas).

Lalu apa itu permintaan dan penawaran ? Silahkan simak pembahasannya di bawah ini:

Pengertian Permintaan dan Jenisnya

Pengertian Permintaan dan Penawaran

Menurut beberapa pakar, pengertian permintaan yaitu  sejumlah barang/jasa yang akan dibeli atau diminta oleh seseorang dalam tingkat harga tertentu dan pada waktu tertentu.

Ada tiga jenis permintaan yang kita kenal, antara lain:

a. Permintaan Absolut
Merupakan permintaan seseorang yang sebatas angan-angan karena tidak didukung oleh daya beli. Barang-barang tersier sepert mobil mewah, motor besar dan semisalnya merupakan permintaan absolut bagi sebagian orang.

b. Permintaan Potensial
Merupakan jenis permintaan yang berpotensi dapat diwujudkan dengan uang yang dipunyai oleh seseorang. Tidak seperti jenis yang pertama, permintaan ini sebenarnya sudah didukung daya beli, hanya saja belum dilaksanakan.

Misalnya saja saya memiliki uang Rp. 1.000.000, di tabungan, saya sedang berfikir untuk membeli sebuah HP dengan kisaran harga tersebut. Dan sayapun mulai browsing di internet untuk memilih-milih barang mana yang sesuai.

c. Permintaan Efektif
Permintaan efektif adalah permintaan terhadap sebuah produk yang dilakukan sesuai dengan daya beli yang dimiliki.

Saya katakan dalam contoh, bahwa saya sedang mencari HP dengan harga sekitar Rp. 1.000.000,-. Akhirnya pilihan saya jatuh pada smart phone jenis A dengan harga Rp. 900.000,-.

Naik turunnya permontaan terhadap suatu barang atau jasa sangat dipengaruhi oleh banyak hal seperti harga barang, perubahan harga barang yang berkaitan, daya beli konsumen,populasi penduduk, selera konsumen, kehadirang barang pengganti, intensitas kebutuhan, dan mode.

Pengertian Penawaran dan jenisnya

Sedangkan penawaran pengertiannya adalah sejumlah barang/jasa yang dijual atau ditawarkan pada konsumen pada tingkata harga tertentu dan pada waktu tertentu.

Macam-macam penawaran antara lain:

a. Penawaran Perseorangan
Adalah penawaran yang berasal dari seorang produsen atau penjual terhadap suatu barang atau jasa kepada calon konsumen.

b. Penawaran Kolektif
Adalah penawaran yang berasal dari beberapa produsen atau penjual terhadap suatu barang atau jasa kepada calon konsumen.

Rendah tingginya penawaran bisanya banyak dipengaruhi oleh harga produk, faktor produksi, tingkat teknologi, keuntungan yang diharapkan, tingkat persaingan dan harapan masa depan.

Demikian pengertian permintaan dan penawaran dalam ilmu ekonomi semoga dapat menambah wawasan anda.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter

Iklan

Close x Iklan